Visi dan Misi

By Sadam Wahyu Hoerudin 05 Jul 2015, 16:31:30 WIB

VISI DAN MISI SMP NUSANTARA RAYA

               A. VISI SMP NUSANTARA RAYA

 

” Terwujudnya warga SMP Nusantara Raya yang bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berbudaya, serta berprestasi dengan berbasis teknologi Informasi”

Indikator Visi:

    1. Membiasakan perilaku yang agamis untuk meningkatkan ketaqwaan  kepada Tuhan Yang Maha Esa
    2. Membiasakan perilaku  jujur, disiplin, peduli, santun, percaya diri, dalam berinteraksi dengan lingkungan sosial dan alam .
    3. Unggul dalam prestasi akademik dan non akademik
    4. Melakukan kegiatan pengembangan Kurikulum yang mengacu 8 standar pendidikan
    5. Melaksanakan  pelaksanaan pembelajaran Aktif, Inovatif, Kreatif, Efektif, dan Menyenangkan dengan pendekatan scientific.
    6. Unggul dalam pembelajaran dan pengembangan diri yang terintegrasi dengan Pendidikan Lingkungan Hidup dan P4GN (Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba)
    7. Unggul dalam menciptakan lingkungan sekolah yang bersih, asri dan nyaman untuk mencegah pencemaran dan kerusakan lingkungan.

      B. MISI SMP NUSANTARA RAYA

          
      1. Meningkatkan ketaqwaan kepada Tuhan YME melalui penanaman budi pekerti dan program kegiatan keagamaan, antara lain  Kegiatan pembiasaan pelafalan asmaul husna sebelum pembelajaran dimulai, shalat Jum’at, pesantren kilat / Ramadhan dan Peringatan Hari Besar Keagamaan.
      2. Meningkatkan sikap kejujuran, disiplin, peduli, santun, percaya diri, dalam berinteraksi dengan lingkungan sosial dan alam.
      3. Mengembangkan pembiasaan 5 S - 1 P (Salam, Salim, Senyum, Sapa, Santun, dan Peduli Lingkungan)
      4. Mewujudkan pembelajaran dan pengembangan diri yang terintegrasi dengan Pendidikan Lingkungan Hidup dan P4GN ( Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba )
      5. Mewujudkan karakter warga sekolah yang berbudi pekerti luhur, bersih dari narkoba dan peduli terhadap kelestarian fungsi lingkungan
      6. Mewujudkan kondisi lingkungan sekolah yang bersih, asri dan nyaman untuk mencegah pencemaran dan kerusakan lingkungan
      7. Meningkatkan prestasi akademik dengan mewujudkan pengembangan Kurikulum yang meliputi 8 standar pendidikan, mewujudkan pelaksanaan pembelajaran Aktif, Inovatif, Kreatif, Efektif, dan Menyenangkan dengan pendekatan scientific, sehingga menghasilkan lulusan dengan nilai akademik yang melampaui KKM 
      8. Meningkatkan prestasi non akademik dengan mengikuti berbagai turnamen/ kejuaraan  di tingkat Kota.

        C. TUJUAN TUJUAN SEKOLAH MENDATANG
             

        Pada tahun pelajaran 2019/2020 diharapkan :

          1. Memiliki lulusan yang unggul dalam prestasi akademik dan non kademik
          2. Terlaksananya proses pembelajaran yang variatif dan inovatif
          3. Memiliki administrasi kurikulum yang lengkap, berstandar nasional
          4. Terwujudnya komitmen dan kompetensi tenaga penddik dan kependidikan yang profesional.
          5. Terwujudnya pengelolaan pendidikan partisipatif, transparan, dan akuntabel. .
          6. Memiliki sarana dan prasarana pendidikan yang memadai dan relevan dalam mendukung PBM
          7. Memiliki sumber dana yang memadai, memenuhi kegiatan sekolah yang berstandar nasional.
          8. Memiliki sistem penilaian beragam (multiaspek) untuk semua mata pelajaran dan semua jenjang  kelas.
          9. Memiliki lingkungan sekolah yang kondusif, tertib, bersih, indah, dan ramah.